Ikuti Social Media Inabuyer

News
Potensi Belanja Barang dan Jasa Pemerintah dan Industri Besar untuk UMKM Capai Rp 2.000 Triliun

JAKARTA, KOMPAS.com – Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki memproyeksikan potensi yang bisa didapat pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di dalam belanja barang dan jasa dari pemerintah dan industri besar mencapai Rp 2.000 triliun.

Hal tersebut disampaikan Teten dalam membuka pameran Inabuyer B2B2G Expo 2023 di Gedung Smesco, Jakarta, Rabu (5/7/2023).

“Saya kira potensi belanja UMKM sangat besar, BUMN bisa Rp 500 triliun untuk beli produk UMKM, IKN bisa Rp 400 triliun, pemerintah Rp 500 triliun, usaha besar Rp 400 triliun. Jadi ada potensi bisa Rp 2.000 T untuk beli produk UMKM,” kata Teten Masduki dalam acara tersebut.

Teten mengatakan, para pelaku UMKM harus diberikan dukungan pembiayaan agar produksi barang tak macet.

Teten melanjutkan, pelaku UMKM yang mampu masik ke rantai pasokan industri besar masih kecil yaitu sebesar 7 persen. Angka tersebut, kata dia, masih jauh dari Vietnam yaitu sebesar 24 persen.

Berdasarkan hal tersebut, Teten mendorong agar pembelian barang dan jasa dalam negeri ditingkatkan sesuai arahan Presiden Joko Widodo.

“Karena kita juga ingin UMKM kita masuk ke lantai bursa. Tadi pagi saya bertemu salah satu pebisnis di F&B hari Senin nanti akan IPO,” ucap dia.

Bagikan berita ini:

Facebook
WhatsApp
Twitter
LinkedIn
Pinterest